Wednesday, April 8, 2009

Investasi Minimal Untuk Nilai Yang Abadi


Assalamualaikum wr.wb

Sobat Zakat, Standar dan ukuran untuk pengistilihan minimal dan maksimal, tentu akan berbeda untuk setiap kita. Meskipun demikian, untuk urusan yang berkaitan dengan religi tentu saja standar maksimal dari semua bentuk aktivitas dan ibadah kita adalah agar dapat mendatangkan kebaikan tidak hanya di dunia melainkan juga ketika di akhirat kelak. Konsep kemudahan berdonasi untuk nilai kebaikan yang abadi inilah yang coba ditawarkan oleh Rumah Zakat Indonesia melalui program Immortal Value atau lebih sering disebut dengan iV (dibaca: aivi).

Investasi seperti apa yang ditawarkan iV?


iV merupakan program wakaf uang produktif yang dikelola Rumah Zakat Indonesia untuk pengembangan program strategis baik di Sekolah Juara (bidang pendidikan), Rumah Bersalin Gratiis (kesehatan), Lembaga Keuangan Mikro Syariah ‘Mozaik’ (ekonomi), dan Youth Development Center (kepemudaan). Empat program centre ini telah dikembangkan, dan tengah menanti sinergi Sobat untuk meningkatkan kapasitas serta kualitas fungsi dan layanannya. Wakaf ini tentunya menjadi bentuk investasi abadi sebagaimana diriwayatkan dalam hadits sebagai berikut, ”Apabila seorang manusia meninggal maka putuslah amalnya, kecuali tiga hal: Sedekah jariyah, anak yang shalih yang mendo'akannya atau ilmu yang bermanfaat sesudahnya.” (HR Muslim, Abu Dawud, At-Tirmidzi, Nasa'i dan Ahmad).

Sistem Investasinya Seperti Apa?
Setiap peserta iV ini nantinya akan tercover dalam program proteksi donatur yang jika selama periode kepesertaan donatur tadi meninggal dunia, otomatis telah berwakaf senilai Rp 20.000.000,- (dua puluh juta rupiah), juga berhak mendapat santunan jika mengalami kecelakaan yang menyebabkan kecacatan.

Caranya Bagaimana?
Program ini sesungguhnya merupakan fasilitas nilai tambah atas keterlibatan Sobat karena telah berbagi bersama dengan Rumah Zakat Indonesia. Jadi jika Sobat memberikan berdonasi untuk :

1. Beasiswa Juara : Rp 4.500.000,00 (untuk 1 anak selama 1 tahun)
2. Persalinan Gratis : Rp 2.400.000,00 (untuk 3 persalinan)
3. Paket Hebat I : Rp 1.862.500,00 (untuk 1 persalinan dan 25 pasien siaga sehat)
4. Paket Hebat II : Rp 1.437.500,00 (untuk 1 anak beasiswa juara/1 bulan dan 25 pasien Siaga Sehat)
5. Paket Hebat III : Rp 1.175.000,00 (untuk 1 persalinan dan 1 anak beasiswa juara/ 1 bulan)

Otomatis telah tercover dalam program Immortal Value ini.

Program kepesertaan ini berlaku selama 1 tahun dan bisa diperpanjang untuk tahun berikutnya. Setiap peserta akan mendapatkan kartu iV sebagai tanda keanggotaan sekaligus menjadi bukti yang nantinya jika terjadi musibah, ahli waris bisa menunjukkannya kepada Rumah Zakat Indonesia untuk diproses program wakafnya. Selamat mencoba..

Wassalamualaikum wr.wb
Rumah Zakat Indonesia

No comments: