Wednesday, May 6, 2009

Dari Proyek Water Well Wonogiri : "Semoga menjadi pahala..."


SOLORAYA (7/5) – RZI SOLO beraksi lagi. Untuk memastikan program water well yang dibangun di daerah Wonogiri sudah bermanfaat bagi masyarakat sekitar, Rabu (6/5) amil Solo langsung mengadakan survey ke lapangan. Tidak tangung-tangung, Branch Manager RZI Solo, Listanto bersama Sugeng (driver) langsung mensurvey ke lokasi menggunakan sepeda motor.

Program water well yang dibangun di dusun Kaliguwo, desa Pulutan Kulon Kecamatan Puryantoro merupakan salahsatu lokasi dari 3 lokasi program waterwell hasil kerjasama Perum Pegadaian dengan RZI.

Dalam kunjungan kemarin, masyarakat sekitar sudah bisa memanfaatkan air bersih dari bantuan program ini. Seperti yang dituturkan Ibu Paryem (40) bahwa masyarakat di daerahnya jadi lebih mudah dalam memperoleh akses air bersih.

“Kami jadi semakin mudah mendapatkan air bersih. Terimakasih kepada Pegadaian dan Rumah Zakat”, ujarnya pada Listanto.

Bapak Yoto (43) juga sangat terbantu dengan adanya water well ini. Selain lebih mudah, dan lebih nyaman bagi warga. “Semoga ini menjadi pahala bagi orang-orang Pegadaian dan Rumah Zakat”, tambahnya.

Demikian saudaraku, ketika masyarakat menjadi lebih berdaya dan kita bisa bermanfaat bagi orang lain, ada kepuasan batin tersendiri. Meski jarak yang ditempuh tidaklah dekat untuk mensurvey kesana (80km), tapi ada raut puas ketika Sugeng berbagi dengan amil semua tentang hasil surveynya kesana. “Hati ini puas kalau bisa membantu orang lain untuk lebih berdaya”, ujar Sugeng. (zah).

No comments: