Wednesday, April 11, 2007

KIDS CENTER: Petualangan Bersama Anak Pangandaran

CIAMIS. Nur (9), salah satu anak korban Tsunami di Pangandaran berujar: “Belajarnya enak, seneng. Permainannya rame…gak bosan. Kid center seneng,” ketika ditanya tentang kesannya mengikuti Kids Center yang digelar Rumah Zakat Indonesia bekerja sama dengan Pusat Layanan Pendidikan (Pulpen). Kids Center adalah program pendidikan yang bertujuan utama untuk menanggulangi trauma anak pasca bencana Tsunami.


Meskipun bencana yang menimpanya sudah satu tahun berlalu, tapi kenangan kelam belum dapat begitu saja berlalu dari ingatannya. Di Pangandaran, anak-anak lain yang memiliki pengalaman seperti Nur pun relatif banyak, sehingga implementasi Kids Center diharapkan dapat memberi kontribusi dalam proses pemulihannya. Program yang berlangsung selama satu bulan ini berakhir pada Minggu (11/4), setelah mengimplementasikan kegiatan seperti Fun Learning, Tenda Ilmu, Madrasah Sore, serta Kids Club.

Semua kegiatan berorientasi untuk meningkatkan kreativitas serta menstimulir emosi positif dan kecerdasan sosial anak-anak, yang telah mencakup 220 orang anak korban Tsunami Pangandaran yang tersebar di kecamatan Pangandaran, Parigi, dan Cikangkung. Kids Center ditutup dengan Open House yang menampilkan berbagai hasil karya anak-anak, serta perlombaan seperti lomba menulis surat guru, mewarnai, dan menggambar, yang diwarnai keceriaan dan senyum anak-anak.***


Newsroom/Heny Widiastuti
Bandung

No comments: