Tuesday, March 20, 2007

Rumah Zakat Indonesia Kirim Kornet Untuk Manggarai

YOGYA. Rumah Zakat Indonesia cabang Yogyakarta, melalui Youth Care Department telah menyalurkan 200 kaleng kornet Superqurban kepada masyarakat muslim Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT). Sebagaimana diketahui bersama, sebagian daerah di NTT mengalami musibah tanah longsor baru-baru ini. Dan ternyata terutama di Manggarai sekaligus diterjang musibah banjir. Masyarakat di kawasan ini mayoritas adalah muslim. Sayang sekali musibah ini tidak terlalu diekspos oleh media massa.


Serah-terima kornet dilakukan oleh Youth Care Officer Fajarwaty K kepada Sekjen Ikatan Mahasiswa Muslim Manggarai (IMMM) Zakaria di kantor Rumah Zakat Indonesia Yogyakarta, Jl. Veteran 9, Jum`at (16/3). Zakaria pada kesempatan tersebut didampingi oleh tiga jajaran pengurus IMMM. Acara serah-terima ini disaksikan oleh Marketing Support Officer, Waluyo, S. Pd. I, bersama jajaran relawan Rumah Zakat Yogya. Zakaria menyatakan dirinya sangat berterima-kasih kepada Rumah Zakat atas bantuan yang diberikan untuk masyarakat Manggarai. Pihaknya sejauh ini juga telah mengusahakan untuk memperoleh sejumlah bantuan lain, seperti makanan, pakaian, dan obat-obatan dari berbagai elemen masyarakat.

“Alhamdulillah kami mendapatkan bantuan dari Angkatan Laut untuk dapat mengangkut bantuan dari Yogya ke Manggarai. Tapi rupanya jumlah bantuan belum memenuhi kuota minimal untuk pengangkutan barang. Bantuan dari Rumah Zakat ini sangat berarti untuk menambah kuota tersebut dan khususnya bagi muslim Manggarai”, ujarnya. Bencana kali ini selain tidak terekspos media massa sehingga kurang mendapatkan bantuan, dikhawatirkan juga akan mendorong terjadinya bencana baru yang jauh lebih besar, yaitu perpindahan akidah. Hal ini yang menurut Youth Care Officer menjadi bahan pertimbangan serius dalam memberikan bantuan.

“Memang penyaluran kornet Super Qurban diprioritaskan untuk lokal. Namun bukan berarti tertutup bagi daerah lain, apalagi jika kondisinya benar-benar membutuhkan. Meskipun jumlah bantuan kornet ini nominalnya sedikit, tetapi semoga tetap bisa bermanfaat bagi masyarakat yang kesusahan di Manggarai. Semoga hal ini juga bisa semakin mempererat ukhuwah kita sebagai sesama muslim”, tutur Fajarwaty.***


Newsroom/Waluyo
Yogyakarta

No comments: